apa aja boleh

by

saat kita tidak nyaman dengan suatu sistem, namun keinginan untuk merubah/memperbaiki sistem tersebut terbentur dengan kesadaran atas posisi kita sendiri dalam sistem tersebut. dapat dikatakan bahwa posisi kita dalam sistem tersebut baru sebatas orang-orang di lingkar luar, yang tidak memiliki kapasitas dan kapabilitas untuk membuat keputusan atau merubah keputusan dalam sistem tersebut. bukan karena ingin mengambil sikap apatis, namun memang belum merasa pantas. sebab untuk dapat mengkritik, kita harus mengerti. dan saya rasa, kita memang harus mendalami dulu, harus bergerak ke lingkar dalam dulu sebelum dapat mengkritisi. sebab bisa saja ada pertimbangan-pertimbangan yang terlewatkan, yang tidak terlihat dari posisi saat ini. untuk saat ini, tahan saja segala keberatan yang ada di kepala dan terimalah sistem yang ada. take it or leave it.